Wednesday, November 11, 2009

FILOSOFI JURUS 1 s/d 10

Jurus 1
Bahwa manusia semula tidak ada, atas izin Allah maka manusia terbentuk diperut seorang ibu (ovum akan dibuahi sperma). Kita diharapkan sadar bahwa tidak ada kekuatan apapun yang menyertai, dan kita sebetulnya tidak mempunyai apapun. Yang dihadapan kita bukan milik kita, hanya Allah sajalah yang menguasai segala isi bumi dan langit. Sadarlah manusia, tidak akan ada tenaga dalam yang melekat pada raga kita, kecuali atas izinnya.

Jurus 2
Setelah berada diperut seorang ibu maka lahirlah ke bumi untuk menjadi penduduk bumi yang tidak membawa sesuatu kecuali tangisan seorang bayi, dalam hal ini pada saat lahir kita manusia yang sangat lemah, dan secara alamiah menjadi manusia dewasa dan seterusnya.

Jurus 3
Setelah dilahirkan dibumi maka kita bertebaran dimuka bumi, guna mencari nafkah (rizki) yang telah ditentukan oleh Allah SWT. Ada yang jadi Insinyur, dokter, guru pedagang, nelayan, dll.

Jurus 4
Dalam menjalani kehidupan, manusia selalu mengalami himpitan/cobaan, baik himpitan/cobaan berupa kebahagian atau kesengsaraan. Cara untuk mengatasi berbagai himpitan itu maka kita harus berlapang dada(bersabar), insya Allah segala masalah pasti ada jalan keluarnya dan akhirnya dapat hidup tenang, tentram dan bahagia.

Jurus 5
Sebelum mengambil keputusan maka perhitungkan dulu kondisi diri kita, dalam diri kita ada 2 (dua) yaitu, keunggulan/kelebihan (strong points) dan kelemahan kita (weak points), yang tahu keunggulan/kelebihan dan kelemahan kita adalah diri kita sendiri, bukan dukun/paranormal.

Jurus 6
Semua masalah-masalah kehidupan pasti ada penyelesaianya kalau sudah dapat menerawang (mamhami lebih dalam) bahwa nantinya manusia akan masuk ke bumi. Maka pastikan untuk selalu tenang dalam menjalani himpitan karena jika tidak demikian yang terjadi adalah stess,pusing bahkan sampai ada yang sakit.

Jurus 7
Selama masih hidup,,, cobaan/himpitan tak akan berhenti bahkan cobaan/himpitan akan silih berganti baik kecil maupun besar. Bila tidak tawakal kepada Allah akan menjadi bencana bagi diri orang tersebut.

Jurus 8
Pandanglah masa depan kita (selalu berpikir positif,) bahwa setiap cobaan/himpitan yang dihadapi akan berubah cerah dengan selalu berikhtiar dan berdoa kepada Allah.

Jurus 9
Dalam hidup ini tidak akan lepas gosip-gosip (gosip dari kanan, kiri, atas dan bawah). Dalam mengatasinya tidak perlu takut. Takutlah hanya kepada Allah semata. Insya Allah hidup kita akan tenang dan bahagia.

Jurus 10
Dari akhir kehidupan kita dimuka bumi ini, akan berakhir dengan kebahagiaan jika bekal amal kita betul-betul hanya karena Allah. Ingat,,, pada akhirnya kita akan diangkut/ditandu oleh orang lain untuk menuju ke alam kubur. Pastikan diri kita telah memiliki bekal amal.

No comments:

Post a Comment